JAKARTA, KOMPAS.TV - Polisi mengungkap, istri diplomat Kementerian Luar Negeri (Kemlu) tiga kali menelepon penjaga indekos sebelum suaminya ditemukan tewas dengan kepala terlakban di kamar indekosnya.
Istri korban menelepon penjaga indekos untuk mengecek kondisi suaminya yang tidak lagi bisa dihubungi.
Polisi menyebut, alasan penjaga kos terlihat mondar-mandir di depan kamar indekos Daru karena diminta oleh istri korban agar mengecek kondisi suaminya di kamar.
Penjaga indekos kemudian membuka paksa jendela kamar korban dan mendapati korban sudah tewas dengan kepala terlakban.
Hingga kini, polisi belum berhasil mengungkap misteri kematian diplomat muda Kemlu, Arya Daru Pangayunan. Polisi menyebut kasus ini akan diselidiki menggunakan scientific crime investigation atau penyelidikan berbasis ilmiah.
Baca Juga Fakta Terungkap di Kematian Diplomat Muda Kemlu, Akankah Kebenaran Terungkap? di https://www.kompas.tv/nasional/605154/fakta-terungkap-di-kematian-diplomat-muda-kemlu-akankah-kebenaran-terungkap
#diplomat #kemenlu #diplomatkemenlutewas #breakingnews
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/605185/terungkap-alasan-penjaga-kos-di-depan-kamar-diplomat-kemlu-sebelum-ditemukan-tewas-kompas-pagi